Abud Susanto Blog
Bermanfaatlah untuk sesama
Bermanfaatlah untuk sesama
Feb 13th
Linux..?? Ya nama itu sudah tidak asing lagi ditelinga para pengguna Sistem Operasi di seluruh dunia. Sistem Operasi berlogo penguin yang dibuat dan dikembangkan oleh 2 orang jenius ini, Richard Stallman yang mendirikan proyek GNU General Public License yang berfokus kepada Sistem Operasi dan perangkat lunak bebas, dan Linus Trovalds yang berhasil menemukan kernel sehingga menjadikan Linux menjadi OS yang mampu berdiri sendiri dan sempurna daripada sebelumnya.
Linux bersifat free dan open source, dimana artinya sistem operasi ini gratis digunakan, diunduh,dan dipublikasikan ke setiap orang, tidak hanya itu, bahkan sumber program yang ada di dalamnya bisa dilihat dan dikembangkan oleh siapa saja, sehingga dengan konsep inilah nama Linux semakin melejit dikalangan para pemakai komputer yang mengiginkan Sistem Operasi yang handal dan tentunya open source
Feb 9th
Banyak distro Linux pilihan yang ingin saya gunakan sebagai Sistem Operasi desktop saya. Sewaktu kuliah dulu saya pernah menggunakan Fedora 7 sebagai Sistem Operasi PC saya, hanya karena dulu belum niat migrasi Linux akhirnya saya install dual boot dan akhirnya saya reinstall karena Windows bermasalah. Dan sampai luluspun saya masih memakai Windows, mungkin karena pembelajaran dulu sewaktu kuliah yang terbiasa menggunakan Windows.
Akhirnya niat belajar dan mencoba hal baru masih belum terlambat bagi saya, akhirnya sekarang ini saya beralih ke Open Source, walau setegah-setengah.. :p Pilihan saya untuk OS akhirnya jatuh ke Ubuntu 10.04 Lucid Lynx yang liris bulan april tahun 2010 kemarin.
Feb 8th
Bingung antara Windows dan Linux yang akan anda jadikan sebagai Sistem Operasi pada komputer atau laptop anda. Dua Sistem Operasi inilah yang banyak dipakai oleh para user di seluruh dunia, khususnya di Indonesia.
Sebenarnya tidak salah anda memilih Sistem Operasi apa, tetapi buat saya Sistem Operasi adalah hal utama yang dipakai dalam menunjang aktivitas sehari-hari, terutama dalam bidang pendidikkan, pekerjaan, bisnis, dan lain sebagainya.
Feb 3rd
Setelah lulus kuliah pada akhir Oktober 2009 saya ingin sekali terus berbagi ilmu melalui blog ini, Teknik Informatika adalah jurusan yang dulu saya ambil, dan dalam jurusan ini saya dituntut untuk bisa pemrograman dan jaringan, entah kenapa saya lebih menyukai jaringan komputer dibandingkan dengan pemrograman (mungkin karena saya tidak ahli pemrograman..hehe).
Dan sampai saat inipun saya masih belajar dan belajar, berikut ini adalah tulisan saya tentang pengenalan jaringan komputer, semoga bermanfaat.
Feb 1st
Dalam membangun suatu jaringan komputer/internet diperlukan standarisasi agar semua aktivitas/komunikasi dalam jaringan bisa saling terhubung antara yang satu dengan yang lain (host dengan host) dalam jaringan yang sama atau berbeda. Dan standarisasi itu adalah 7 lapisan OSI layer ini.